Apa saja rekomendasi game yang seru dimainkan di Android? Yuk, temukan jawabannya di bawah ini! Saat merasa bosan, bermain game menjadi pilihan yang tepat untuk Anda. Ada puluhan games yang diciptakan setiap harinya di Google play Store.
Namun, hanya ada beberapa games saja yang menurut banyak orang seru dan memuaskan. Semua itu tergantung dari genre dan preferensi setiap orang. Agar tidak salah bermain game atau menyesal sudah membuang kuota internet untuk download game, berikut 8 rekomendasi game seru yang dimainkan di Android dan menjadi favorit banyak orang.
Baca Juga : 8 Game yang Bisa Mendapatkan Uang atau Pulsa Langsung Cair ke Rekening Anda!
8 Rekomendasi Game Seru yang Dimainkan di Android
1. Berbagai mini games di INA Game ID
INA Game ID adalah website yang menyediakan ratusan mini games bernuansa tradisional Indonesia, seperti Congklak, Egrang, Layangan, Bola Bekel dan lain-lain.
Setiap bulannya, pihak INA Game ID akan terus menambahkan permainan baru. Sehingga dijamin Anda tidak akan pernah bosan saat memainkannya!
Dan lebih kerennya lagi, situs tersebut tidak hanya menyediakan mini games saja, melainkan bisa mendapatkan uang jika memenangkan pertandingan.
Jika Anda rindu dengan permainan tradisional Indonesia dan juga bisa menghasilkan cuan, maka website INA Game ID cocok untuk Anda!
Langsung saja pergi ke website Inagame.id, banyak game yang seru dimainkan menanti Anda!
2. Game Candy Crush Saga
Game populer yang satu ini pasti sudah tidak asing di telinga Anda. Sebab, game tersebut telah diunduh lebih dari satu juta orang.
Serta game puzzle permen yang tidak membosankan membuat banyak orang ketagihan dengan permainan yang satu ini.
3. Game Broken Age
Jika Anda ingin bermain game yang seru dimainkan dan anti mainstream, maka game Broken Age cocok untuk Anda.
Game tersebut memiliki genre petualangan klasik yang menggunakan sistem klik dan tunjuk, serta mempunyai grafik cerita bergambar dengan pengisi suara terkenal seperti Jack Black dan Elijah Wood.
Sinopsis dari game ini adalah Anda akan mainkan dua karakter dengan gender yang berbeda, serta dunia yang berbeda juga. Akan tetapi, jalan cerita kedua dunia tersebut saling terhubung sesuai dengan scenario game yang Anda ambil.
4. Game Piano Tiles
Jika Anda seseorang yang suka mendengarkan lagu, pasti game Piano Tiles akan cocok dengan Anda!
Dalam game tersebut akan menyediakan berbagai jenis music sesuai dengan tingkatan levelnya masing.
Cara memainkannya cukup mudah, Anda hanya perlu menekan setiap tuts yang muncul secara tepat untuk mengakhiri lagu.
Namun, jika kamu menekan tuts tidak beraturan, maka permainan berakhir.
5. Game Octodad: Dadliest Catch
Berbeda dengan game-game yang telah disebutkan di atas, game Octodad adalah game yang lucu untuk dimainkan, di mana Anda akan memerankan menjadi seorang ayah dengan berbadan setengah manusia-setengah gurita dalam keluarga manusia normal.
Anda dituntut untuk menjalankan kehidupan seorang ayah pada umumnya, seperti membersihkan rumah, belanja ke pasar dan lain-lain.
Tujuan Anda dalam game tersebut adalah hanya meyakinkan anggota keluarga bahwa Anda hanyalah manusia “normal” dan tidak perlu untuk ditakuti.
6. Game Where’s My Water
Game Where’s My Water merupakan game teka teki Fisika yang menjadi rekomendasi game yang seru dimainkan selanjutnya.
Game tersebut tidak hanya seru, melainkan bisa mengasah pikiran Anda. Terutama untuk Anda yang menyukai bidang Fisika.
Pada game ini, Anda harus membantu buaya untuk mendapatkan airnya dengan menjawab pertanyaan tentang Fisika. Setiap level memiliki tingkat kesulitan yang berbeda-beda sesuai dengan tingkatan levelnya.
7. Game Hill Climb Racing
Game Hill Climb Racing merupakan game yang cukup ringan dan menjadi favorit banyak orang. Pasalnya, game tersebut sempat viral pada beberapa waktu lalu, bahkan hingga sekarang.
Sinopsis dari permainan ini adalah Anda harus mengendarai mobil untuk melewati bukit dengan berbagai medan yang berbeda.
Bagian yang paling menantangnya adalah Anda harus pintar mengatur strategi agar bensin tidak habis sebelum finish. Jika bensin sudah habis duluan sebelum menyentuh garis finish, Anda akan game over.
Meskipun ringan, Anda perlu menyiapkan strategi juga.
8. Game Tebak Gambar
Rekomendasi game yang seru dimainkan terakhir adalah permainan Tebak Gambar. Sama seperti game “Where’s My Water,” permainan Tebak Gambar juga menjadi game yang mengasah otak.
Anda dituntut untuk menjawab pertanyaan dengan penggalan gambar yang ada. Jika ingin lebih seru, Anda bisa mengajak teman untuk bersama-sama menjawabnya.
Penutup
Saat ini, ada ribuan games yang telah diciptakan. Namun, hanya ada beberapa game yang seru dimainkan oleh banyak orang dan memuaskan.
Dan dari delapan games di atas, ada satu pilihan yang wajib Anda mainkan adalah website Inagame.id. Tenang, Anda tidak akan pernah bosan memainkannya, karena setiap bulan ada update game terbaru.